PLN UIP JBTB Surabaya Tak Terbendung, Sapu Bersih Kemenangan di Liga Minisoccer 2025

Reporter : redaksi
PLN UIP JBTB PUNCAKI KLASEMEN LIGA PLN MINISOCCER CHAMPIONSHIP 2025

SURABAYA, IPERS – Pertandingan seru tersaji dalam ajang PLN Minisoccer Championship 2025 yang digelar di lapangan Ourground Minisoccer, Wiyung, Surabaya, Kamis (6/11/2025). Kompetisi yang menerapkan sistem liga berdurasi 10 menit per laga ini mempertemukan lima tim tangguh dari berbagai unit PLN di Jawa Timur dan DIY.

Kelima tim tersebut antara lain: PLN UIP JBTB Surabaya, PLN UPP JBTB2 Surabaya, PLN UPP JBTB1 Yogyakarta, PLN Pusmanpro UPMK II Proyek , PLN UPP JBTB3 Malang

Baca juga: Jelang Peringatan Kemerdekaan Indonesia ke 80 PT PLN (Persero) UIP JBTB Lakukan Audiensi dengan Gubernur Bali

Sejak peluit pertama dibunyikan, atmosfer pertandingan terasa panas. Laga-laga berlangsung ketat dan penuh tensi tinggi, menunjukkan semangat sportivitas sekaligus gengsi antarunit PLN.

Pada match pertama, PLN UIP JBTB Surabaya sukses mengamankan kemenangan tipis atas PLN Pusmanpro UPMK II Bangil dengan skor 2-1.

Laga kedua mempertemukan PLN UPP JBTB2 Surabaya dengan PLN UPP JBTB3 Malang yang berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan JBTB2. Pertandingan berlangsung sengit, namun tim asal Surabaya berhasil menjaga dominasi permainan hingga peluit akhir.

Pada pertandingan ketiga, PLN UPP JBTB1 Yogyakarta menundukkan PLN Pusmanpro UPMK II Bangil dengan skor tipis 1-0 lewat permainan disiplin dan serangan balik cepat.

Sementara duel panas antara PLN UIP JBTB Surabaya dan PLN UPP JBTB2 Surabaya di match keempat berakhir imbang 1-1. Kedua tim tampil saling menyerang dan menunjukkan kualitas permainan terbaiknya.

Laga pamungkas mempertemukan PLN UPP JBTB1 Yogyakarta melawan PLN UPP JBTB3 Malang. Pertandingan ini menjadi penentu klasemen akhir, di mana PLN UIP JBTB Surabaya akhirnya keluar sebagai pemuncak klasemen dengan raihan 10 poin.

Klasemen akhir sementara PLN Minisoccer Championship 2025:

Baca juga: Sambut Hari Kemerdekaan Indonesia, PT PLN (Persero) UIP JBTB Berhasil Lakukan Energize Perluasan GI 150 kV Bungah

1. PLN UIP JBTB Surabaya – 10 poin

2. PLN UPP JBTB2 Surabaya – 7 poin

3. PLN UPP JBTB1 Yogyakarta – 6 poin

Sementara itu, staf bidang olahraga Mas Deden mengapresiasi semangat para peserta dan menilai turnamen ini berhasil memperkuat rasa kebersamaan antarunit PLN.

Baca juga: Dengan Semarak Kemerdekaan, PLN UIP JBTB Gelar Simulasi Tanggap Darurat Huru Hara & Teror Bom di Komplek PLN Ketintang

“Pertandingannya seru, penuh semangat, dan tetap menjunjung sportivitas. Ajang ini bukan hanya soal menang atau kalah, tapi bagaimana kita menjaga kekompakan dan kebugaran di lingkungan kerja,” ujar Deden.

Mas Deden juga berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin yang mendorong semangat sehat dan solidaritas di lingkungan PLN.

“Kami ingin kegiatan olahraga seperti ini terus digelar secara berkala. Selain menumbuhkan semangat kompetisi positif, juga mempererat hubungan antarkaryawan lintas unit,” tambahnya.

Dengan performa yang konsisten sejak laga pembuka, PLN UIP JBTB Surabaya layak disebut sebagai tim terkuat sejauh ini di ajang PLN Minisoccer Championship 2025. Turnamen ini menjadi ajang mempererat kebersamaan antarunit PLN sekaligus menunjukkan semangat kompetisi yang sehat di lingkungan kerja.(@dex)

Editor : redaksi

POLITIK
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru